Lingkungan Sebagai Sumber Belajar
Salah satu kesulitan yang sering terdengar dari para guru sekolah dasar adalah langkanya sumber atau bahan yang dapat digunakan dalam melaksanakan kegiatan belajar-mengajar. Buku-buku memang banyak terdapat di toko-toko buku di kota-kota besar, tetapi bagaimana dengan di kota-kota kecil atau di daerah terpencil di Indonesia? Bagaimana keadaan sekolah-sekolah dasar di daerah tersebut? Apakah kita biarkan seperti sekarang ini atau ada cara untuk mengatasi masalah sumber atau bahan belajar itu? Sebenarnya ada satu potensi yang belum kita perhatikan dengan baik. Setiap sekolah bagaimana pun terpencilnya selalu memiliki sumber belajar yang sangat bermanfaat yaitu, seperti:
- Lingkungan alam di sekitar sekolah, misalnya pekarangan sekolah, sawah atau ladang, hutan, dan lain-lain.
- Masyarakat di sekitar sekolah dengan segala sarana untuk kehidupannya dan peraturannya. Misalnya masyarakat dengan segala peraturan yang tertulis maupun tidak tertulis, tanaman ternak yang mereka pelihara. Ada alat pelajaran yang dapat disediakan atau dipinjamkan oleh orang tua murid, seperti benih untuk tanaman kelas, alat-alat perlengkapan dapur, dan alat-alat kesenian.
- Bahan-bahan atau barang-barang yang sudah tidak digunakan lagi (barang-barang bekas). Misalnya, kaleng susu, botol, tutup botol, kotak bekas, potongan-potongan kayu, majalah, koran dan lain-lain. Bahan-bahan atau barang-barang bekas ini dapat digunakan sebagai alat peraga sederhana yang baik, selain itu, mudah diperoleh dan tidak mengeluarkan uang sepeser pun.
Semua yang ada di luar kelas itu dapat dimasukkan ke dalam kelas untuk digunakan sebagai sumber dan bahan belajar-mengajar. Pada dasarnya setiap sekolah memiliki lingkungan yang sangat kaya untuk dijadikan sebagai sumber belajar atau digunakan sebagai media belajar.
Ajaklah murid untuk mengelilingi sekolahnya dan mengamati apa yang mereka temukan. Ajaklah murid juga untuk memanfaatkan informasi yang mereka peroleh! Bukankah belajar dapat dilakukan di luar kelas juga?
0 Response to "Lingkungan Sebagai Sumber Belajar"
Post a Comment